Hari ini saya meluncur ke selatan khatulistiwa. Nyaris seharian di jalan. Budapest-Muenchen 1 jam 20 menit, transit 5 jam, Muenchen-Sao Paulo 12 jam 45 menit. Bertemu hangatnya panasnya matahari, kawan lama, serta segudang inspirasi untuk gerakan antikorupsi di Global Youth Against Corruption Forum dan International Anti Corruption Conference.

Sao Paulo bukan kota tujuan wisata di Brazil, dan malah lebih beken sebagai kota bisnis. Fotonya malah mirip Jakarta, ya nggak? Misi saya: ketemu kawan lama, Marcelo Soares, sesama jurnalis yang dulu juga ikutan GYAC Forum pertama di Brussels. Tentu misi ini diikuti oleh niatan jalan-jalan supaya kunjungan perdana ke Amerika Latin tak cuma terpaku di satu kota 😀

Tujuan berikutnya adalah Brasilia, ibukota Brazil yang dibangun sebagai proyek ambisius tahun 1960-an untuk menunjukkan kemajuan negara samba itu. Di sana saya bakal menghabiskan seminggu untuk kedua konferensi tersebut. Selain reuni dengan kawan-kawan lama dan merawat optimisme terhadap gerakan antikorupsi, saya makin semangat karena kali ini lebih banyak pemuda-pemudi hebat dari Indonesia yang bergabung. Ada Retha dari clubSPEAK, Jiwo dari FLAC, dan band SIMPONI. Tunggu cerita-ceritanya di blog ini 😉

Nah, sekarang, saya harus siap-siap terbang lamaaaaaa~
Sampai jumpa!

Gambar disalin dari http://blogs.newschool.edu/epsm/files/2011/12/Sao-Paulo-21.jpg dan http://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/thumb/5/54/Montagem_Bras%C3%ADlia.jpg/280px-Montagem_Bras%C3%ADlia.jpg.

Komentar via Facebook | Facebook comments